BATURAJA, CAHAYAPENANEWS.COM-Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-78 Pemerintah Desa Lubuk batang Baru menggelar kegiatan jalan santai yang di ikuti oleh ribuan masyarakat se kecamatan Lubuk Batang , Ahad (13/8/23).
Jalan santai yang di ikuti oleh ribuan peserta terdiri dari masyarakat Desa Lubuk Batang Baru dan desa sekitarnya tersebut nampak dihadiri oleh Wakil Ketua 1 DPR OKU yakni Yudi Purna Nugraha, SH. Disamping itu, nampak hadir pula dalam rombongan YPN sejumlah anggota DPRD OKU lainya diantaranya, Erlan Abidin, Mirza Gumay, dan Sahril Elmi.
Dalam acara jalan santai yang bertabur hadiah tersebut, nampak hadir pula Camat Lubuk Batang Emharis Suryadi Putra beserta unsur Muspika kecamatan Lubuk Batang diantarannya, Kapolsek Lubuk Batang Iptu Roli beserta jajaran, Danramil Lubuk Batang Joharsa beserta jajaran. Hadir pula Kepala Puskesmas dan jajaran, Kepala KUA, tokoh agama, Ketua MUI, BPD, Kadus beserta jajaran Pemdes Lubuk Batang Baru serta tamu undangan lainnya.
“Kita melihat semangat masyarakat di Desa Lubuk Batang Baru benar-benar sangat luar biasa sekali, atas kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Lubuk batang. Saya memberikan apresiasi, luar biasa Pak Kades Lubuk Batang. Karena baru kali ini kegiatan yang dilaksanakan oleh desa dan menurut saya ini bukan standar desa lagi, akan tetapi sudah tergolong kegiatan tingkat Kabupaten. Tentunya hal ini adalah tak lepas dari dukungan segenap lapisan masyarakat. Semoga kemeriahan acara ini bisa menjadi contoh untuk desa lainnya, bahkan Kecamatan lainnya, karena momen ini sangat luar biasa” kata Camat Lubuk Batang.
Dalam kesempatan itu pula, Kepala Desa Lubuk Batang Randi berharap, semoga Desa lubuk Batang yang di nakhodainya, bisa menjadi kiblat bagi desa lainnya
” ini menjadikan tantangan baru buat saya, untuk menjadikan Desa Lubuk Batang, sebagai Desa percontohan. Kami mempunyai prinsip keikhlasan, dan kekompakan, inilah modal awal kami. Semoga ini dapat menjadi suatu perjuangan dan tantangan untuk memberikan yang terbaik dalam rangka pengabdian kepada masyarakat. Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pemerintahan desa, yang sudah bersusah payah menyelenggarakan acara ini sehingga acara ini berhasil dan kita juga kedatangan Wakil Ketua DPRD OKU yaitu Yudi purna Nugraha, SH (YPN) beliau adalah Putra asli dari Desa Lubuk Batang.Terima kasih untuk YPN, karena telah mensupport guna suksesnya acara ini. Terimakasih atas bantuan hadiah satu buah kulkas, guna menambah semarak meriahnya acara ini. Ujarnya.
Memang tidak bisa dipungkiri dan merupakan pencapain yang patut diacungi jempol lantaran jalan santai dalam rangka menyambut dan memeriahkan HUT RI ke- 78 yang dilaksanakan Pemerintah Desa Lubuk Batang Baru tergolong sangat meriah dan dapat dikatakan wah yang bertabur hadiah. Untuk hadiah Utama saja pihak panitia menyediakan 3 unit kulkas, 1 mesin cuci, satu TV,1 sepeda, serta ratusan hadiah hiburan lainnya.
Sementara Itu Wakil Ketua I DPRD OKU Yudi Purna Nugraha, SH (YPN) Yang juga saat ini Memangku jabatan sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten OKU dalam kesempatan itu menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kepala Desa Lubuk Batang Ats terselenggaranya acara jalan santai bersama masyarakat.
” Secara pribadi saya mengucapkan terima kasih kepada Kepala Desa Lubuk Batang Baru yang telah mampu memperkuat tali silaturahmi hingga keakraban antar lapisan masyarakat dapat tercipta dengan baik dan terciptanya kerukunan, serta kebersamaan agar terus dapat dipertahankan. Yang paling penting adalah masyarakat bisa menikmati kegiatan jalan santai ini” ungkap Yudi. (Yop)